RATUSAN AKHWAT TAKLUKAN KETINGGIAN 1726 MDPL

Pendakian di Gunung Andong. (foto: Hajar)

MANGLI. Salah satu acara pada kemah ukhuwah Akhwat 2017 tahun ini adalah tadabur alam dengan pendakian gunung Andong setinggi 1726 MDPL. Mungkin ketinggian ini belumlah seberapa, akan tetapi tentu menjadi tantangan bagi panitia mengingat jumlah peserta yang mencapai ratusan dan dengan medan yang cukup menantang serta hawa yang dingin pada pendakian tersebut.

Kondisi Medan yang Berkabut. (foto: Hajar)

Peserta berangkat dari lokasi perkemahan sekitar pukul 03.00 dini hari dan ditargetkan mampu melihat sunrise di puncak Andong.  Pendakian yang sangat dingin dan berkabut tentunya menjadikan pertimbangan bagi panitia bahwa yang sehat dan fit lah yang boleh ikut naik.

Sholat Subuh di Puncak Andong. (Foto: Hajar)

Akan tetapi ada hal menarik. Siswa yang bernama Salma Athifatuzzahra dan Aulia Azmi yang sama-sama dari kelas 10.6 ini. Pada mulanya mereka tidak termasuk dalam kategori peserta yang diperbolehkan mendaki Andong dikarenakan mereka berdua sempat berada dalam keadaan yang kurang sehat dan juga memiliki riwayat penyakit yang sama yaitu Sinusitis. Salah satu guru mengaku terkejut ketika dia bertemu dengan mereka d puncak Andong.  Mereka pun berkata, “kami sempet bingung harus gimana karena tidak bisa ikut mendaki, sedangkan kami ingin sekali ikut, dan alhamdulillah nya izin ke pembina pramuka Pak Pawit, dan respon nya diizinkan” Mereka menambahkan, ” Motivasi Kami, salah satu nya ingin merasakan kebersamaan dalam moment yang jarang seperti ini, meskipun punya riwayat penyakit sebelumnya dan sempat kambuh tapi itu bukan menjadi alasan untuk tidak beraktivitas seperti yang lainnya, karena jika penyakit itu tidak di lawan maka akan menjadi kebal dalam tubuh itu sendiri yang membuat diri menjadi mudah kambuh. Dan ternyata saat menjalani aktivitas mendaki tersebut, sangat membuat diri menjadi luar biasa sehat sampai2 tidak sadar kalau riwayat penyakit sebelumnya.”

Peserta Tiba di Puncak Andong. (foto: Hajar)

 

Keceriaan Pendakian. (foto: Hajar)

 

Menulis Salam Buat Keluarga Lewat Gambar. (foto: Hajar)

Tentunnya ini menjadi pelajaran tersendiri bahwa ternyata dengan kelemahan yang ada akan tetapi didorong dengan semangat perjuangan yang ada, ternyata suatu tantangan bisa teratasi.

Agenda in ijuga merupakan salah satu syarat untuk kenaikan tingkat pramuka para peserta untuk menjadi Bantara.

 

Editor: Mr. Fu.

Rep: Astna.

 


Posted

in

, ,

by

Tags:

Comments

1,547 responses to “RATUSAN AKHWAT TAKLUKAN KETINGGIAN 1726 MDPL”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *